Pages

Tips Hemat Baterai Handphone



Bagi yang memiliki kebiasaan berjam-jam dengan ponsel, tentu yang menjadi musuh utama tak lain adalah habis baterai alias ngedrop.

Kalau sudah ngedrop, apa boleh buat. Pastinya, mesti menunggu berjam-jam lagi untuk mengisi ulang. Relakan kenikmatan dan kenyamanan Anda terpotong untuk beberapa jam. Terlebih lagi jika daya baterai habis di saat penting atau di dalam perjalanan, kesal hati dibuatnya.

Dan tahukah Anda, ternyata seringkali baterai habis bukan lantaran kerap dipake menelepon. Melainkan, ada beberapa fitur dan layanan di ponsel yang turut serta memakan daya baterai ponsel Anda.

Nah¸untuk menghindari ihwal membosankan sepert itu, berikut ini ada sejumlah cara untuk menhindari dan mengurangi penggunaaan baterai di ponsel Anda. Berikut uraiannya:

Redupkan lampu layar
Ada baiknya redupkan lampu layar ponsel jika berada dalam ruangan yang gelap ataupun redup. Cara ini akan cukup membantu mengurangi penggunaan daya baterai yang diserap oleh lampu tersebut. Lagipula, keberadaan lampu layar di ruangan minim cahaya tidak terlalu krusial. Pasalnya, lampu utama dalam ponsel cukup mampu mensupport cahaya yang dibutuhkan ponsel.
Kurangi volumeLagi tanggung mendengarkan musik dari radio, mp3 ataupun video, supaya tak boros baterai pelankan volumenya. Tentunya, baterai akan lebih hemat lagi jika multimedia tadi dimatikan.
Cek Email ManualDi kebanyakan ponsel pintar user dimanjakan dengan layanan push email. Tapi tahukah Anda, jika layanan tersebut ternyata menyedot energi. Nah, pilih mana ponsel pintar Anda jadi ‘mayat’ lantaran habis baterai, atau ponsel Anda tetap prima, meskipun Anda harus cek email secara manual.
Ups, jangan lupa matikan jaringan nirkabel
Cek ponsel Anda, apakah jaringan nirkabel aktif atau tidak. Jika memang aktif, segera matikan. Seringkali kita lupa menon-aktifkan Bluetooth ataupun Wi-Fi. Pengkatifan jaringan nirkabel akan menyedot energi baterai.
Cek BateraiBagi para pengguna ponsel pintar, cara ini bisa dilakukan dengan memasang aplikasi indikator energi baterai. Terdapat beberapa aplikasi yang menginformasikan kondisi daya baterai ponsel Anda.

Misalnya saja, pengguna iPhone bisa memakai aplikasi Battery Go and myBatteryLife. Kedua aplikasi ini menginformasikan berapa energi baterai yang tersisa dan memprediksikan berapa menitkah ponsel Anda mampu disedot untuk telephon, memutar musik, videoa atapun online.
Pun demikian dengan penggemar BlackBerry. Aplikasi NB BattStat bisa dipasang agar bisa membantu Anda mengetahui berapa lama baterai mampu bertahan dan sejauh mana temperatur panasnya.






sumber

READ MORE...

Mahalnya masuk PTN



Ilustrasi dok: Thinkstock



iaya daftar ulang siswa yang dinyatakan lolos seleksi jalur Penelusuran Minat dan Kemampuan (PMDK) di Universitas Jember (Unej) tahun 2011 di Fakultas Kedokteran mencapai Rp120 juta.
Kepala Humas dan Protokol Unej, Rochani, Jumat, mengatakan calon mahasiswa baru yang dinyatakan lolos seleksi jalur PMDK harus membayar biaya daftar ulang berupa sumbangan pengembangan institusi (SPI) dan sumbangan pengembangan akademik (SPA).
"Besarnya biaya daftar ulang SPA dan SPI di masing-masing fakultas tidak sama, namun tertinggi di Fakultas Kedokteran yang totalnya mencapai Rp120 juta," tuturnya.
Unej menerima sebanyak 735 calon mahasiswa baru melalui jalur PMDK, namun hampir tiap tahun Fakultas Kedokteran Unej masih menjadi pilihan favorit bagi calon mahasiswa baru jalur PMDK.
Menurut Rochani, besarnya biaya daftar ulang tersebut sudah diketahui oleh peserta pada saat mendaftar secara dalam jaringan ("online") di laman yang sudah ditentukan oleh panitia. "Besarnya biaya SPA dan SPI di sejumlah fakultas Unej sudah diketahui oleh calon mahasiswa baru jalur PMDK, sehingga mereka bisa mengukur kemampuan orang tua masing-masing," katanya.
Besarnya sumbangan SPI bervariasi antara lain Fakultas Kedokteran sebesar Rp100 juta, Kedokteran Gigi sebesar Rp50 juta, Farmasi sebesar Rp15 juta, Sistem Informasi sebesar Rp15 juta, dan Ilmu Keperawatan sebesar Rp10 juta.
"Rata-rata biaya daftar ulang fakultas bidang kesehatan agak mahal, namun untuk bidang sosial seperti FISIP, Sastra, dan Ekonomi biaya SPInya sebesar Rp3 juta," ucapnya. Selain membayar SPI, kata dia, peserta yang dinyatakan lolos seleksi jalur PMDK harus membayar biaya SPA dengan nominal yang bervariasi berkisar Rp5 juta hingga Rp20 juta.
"Biaya SPA tertinggi di Fakultas Kedokteran yang mencapai Rp20.890.000,00, kemudian disusul Fakultas Kedokteran Gigi sebesar Rp15.890.000,00, dan Farmasi sebesar Rp13.090.000,00," paparnya.
Rochani menjelaskan peserta harus membayar biaya daftar ulang berupa SPI dan SPA sekaligus, dan calon mahasiswa baru yang lolos jalur PMDK tidak diperkenankan untuk mengangsur biaya daftar ulang. Daftar ulang peserta jalur PMDK digelar di Pusat Kegiatan Mahasiswa (PKM) Kampus Tegalboto, pada 21-23 Juli 2011.

READ MORE...

Penyebab kesegaran kulit menghilang





Pernahkah Anda terbangun dan melihat wajah Anda kusam, kuyu dan tampak letih? Ini adalah masalah yang dialami banyak orang. Mau tahu apa penyebabnya?

Seperti dikutip dari Sheknows, kesegaran alami wajah dapat hilang karena hal-hal berikut.

1. Kurang tidur

Waktu tidur yang kurang akan membuat kulit kekurangan nutrisi sebab ketika kita tidur, kulit menyerap nutrisinya secara maksimal. Jadi semakin sedikit waktu tidur Anda, maka nutrisi yang diserap kulit pun semakin berkurang. Alhasil, wajah akan tampak kuyu dan kering. Selain itu kurang tidur juga menimbulkan masalah lain seperti kantung mata yang bengkak dan menghitam.

2. Stres

Stres dapat mempengaruhi tubuh dan pikiran seseorang. Secara fisik, stres dapat membuat aliran darah menjadi tidak lancar, sehingga nutrisi yang dibutuhkan kulit pun tidak tersebar merata. Alhasil kulit menjadi tidak sehat. Mengatasi stres bisa dengan melakukan banyak hal. Misalnya berolahraga, yoga, atau melepas penat dengan berlibur. Badan sehat, kulit pun menjadi cantik.

3. Diet tidak seimbang

Diet sembarangan akan membuat tubuh Anda kehilangan nutrisi-nutrisi yang diperlukan. Kulit pun tak mendapatkan nutrisi yang ia perlukan setiap hari. Alhasil kulit Anda menjadi tidak sehat. Untuk memenuhi nutrisi kulit, santaplah aneka sayuran dan buah berwarna cerah seperti hijau, merah dan oranye. Buah dan sayur tersebut mengandung banyak vitamin dan mineral untuk kulit. Kurangi menyantap garam dan makanan yang berlemak agar kulit terlihat cerah. Tak disarankan juga mengkonsumsi banyak kopi juga alkohol, karena dapat mengurangi kesehatan kulit yang alami.

READ MORE...

Film animasi untuk rekrut teroris muda



Film animasi terorisme (Foto: AP)



Para pendukung Alqaidah tengah membuat film animasi untuk anak-anak. Film animasi itu bertujuan untuk mengilhami anak-anak agar ikut dalam perjuangan bersenjata dengan kelompok militan Alqaidah.
"Foto-foto yang dipenggal dari film animasi yang sedang digarap oleh pendukung Alqaidah ini diterbitkan di situs jihad berbahasa Arab, Al-Shamouk," lapor Quilliam, sebuah lembaga ''kontra-ektrimisme'' yang berbasis di London, sebagaimana dilansir BBC, Kamis (21/7).
Lembaga tersebut mengatakan film animasi itu memperlihatkan ''tindakan-tindakan heroik'' termasuk ''kontak senjata''. Namun, seorang penasihat pemerintah Amerika Serikat untuk urusan kontra-terorisme menyatakan ragu jikaa film kartun semacam itu benar-benar dibuat oleh pendukung Alqaidah.
Menurut Quilliam, posting informasi tentang film animasi itu ditulis seseorang yang menyebut diri Abu Al-Laith Al-Yemen. Penulis posting mengatakan film kartun Alqaidah di Jazirah Arabia adalah kisah yang sangat menarik yang menuturkan fakta-fakta tentang siapa yang merendahkan agama Islam dan Nabi.
''Film ini bertujuan menggerakkan pemuda dan anak-anak agar mengikuti jejak langkah tokoh mujahidin Islam. Film ini mencakup peristiwa-perisiwa nyata dan menampilkan tindakan-tindakan heroik para mujahiddin di Jazirah Nabi (Semenanjung Arab),'' tulis Abu Al-Laith.
"Peristiwa-peristiwa tersebut mencakup serbuan, kontak senjata dan pembunuhan,'' tambahnya.
Pengirim posting juga menyertakan empat gambar yang tampaknya diambil dari film yang dia katakan memasuki tahap akhir pembuatan dan meminta pengunjung situs internet agar memberikan tanggapan.
''Terlepas dari apakah film ini benar-benar akan muncul atau tidak, ini memperlihatkan perkembangan signifikan dalam sikap Alqaidah terhadap media dan rekrutmen,'' kata Benotman, seorang mantan penganut faham jihad dan kini bekerja sebagai analis di Quilliam.
''Mereka mencoba metode-metode baru untuk membuat terorisme menarik bagi pemuda dan bahkan anak-anak. Namun rencana itu ''mungkin justru merugikan'' bagi Alqaidah," tambah Benotman.
Will McCants, seorang peneliti penganut paham Islam militan dan penasihat kontra-terorisme untuk pemerintah AS, mengatakan kepada pembaca situs internet miliknya, Jihadica, bahwa dia ''sangat skeptis'' film itu benar-benar ada.
''Namun jika itu sah dan kurang lebih seperti foto layar komputer yang ditunjukkan dan promosi di bawahnya, itu akan menjadi indikasi bahwa Alqaidah di Jazirah Arabia (AQAP) menjadi semakin canggih dalam upayanya untuk merangkul pemuda. Mereka kini hanya memerlukan action figure (figur aksi),'' kata McCants.

READ MORE...

Terapi kesehatan di atas rel kereta



Terapi tidur di atas rel kereta api (Foto: Inilah.com)


Tak hanya di Rawa Buaya, terapi di atas rel Kereta Api (KA) ternyata juga dilakukan oleh sebagian warga Kota Baru Bekasi. Namun, terapi tersebut biasanya dilakukan pada pagi hari di rel KA jurusan Jakarta-Bekasi di kawasan Kota Baru yang berbatasan dengan Cakung, Jakarta Timur.

"Kalau hari Minggu, ada saja orang yang tiduran di rel ini. Katanya pada mau terapi, sambil olahraga pagi," ujar Edi (43) warga Bekasi, Kamis (21/7/2011).

Menurutnya, kegiatan itu tidak hanya dilakukan oleh warga setempat, tapi juga banyak warga lain yang datang. Terlebih lagi, setiap pagi dan sore, kawasan itu banyak dikunjungi para orangtua yang mengasuh anaknya sambil melihat kereta api yang melintas.

Di lokasi yang tak jauh dari Stasiun Cakung itu, memang memiliki tiga jalur rel KA. Dan satu rel KA itu sangat jarang dilewati sehingga banyak warga yang duduk-duduk santai di atas rel.

"Satu jalur itu dilintasi kereta sekitar 30-45 menit sekali. Makanya banyak yang berani duduk-duduk atau tiduran di atas rel," tambahnya.


READ MORE...

Dermawan misterius tinggalkan RP 1,7 M



Ilustrasi dok: Thinkstock

Sumbangan senilai 200.000 dolar Amerika atau sekitar Rp1,7 miliar ditinggalkan dalam kotak daur ulang pakaian di luar sebuah toko yang dikelola oleh Palang Merah di Denmark. Uang tunai tersebut ditemukan dalam plastik sampah di bawah tumpukan pakaian yang disumbangkan.


Ada pesan singkat yang ditinggalkan bersama uang tunai tersebut.
”Kepada Palang Merah Denmark, dari orang tak dikenal. Telah menabung [uang ini] dalam waktu 40 tahun,” isi pesan tersebut.


Petugas di toko amal tersebut sangat berterimakasih, namun polisi Denmark meminta si donor agar melapor sehingga aparat penegak hukum bisa memastikan uang tersebut tidak ada sangkut pautnya dengan tindak kejahatan apa pun.


”Tidak setiap hari kami mendapatkan uang sebanyak yang ditemukan dalam tas plastik di antara tumpukan pakaian,” kata Birgit Dam, sekretaris cabang Palang Merah di Tornved.
”(Pesan) ada di dalam kantung plastik putih dan itu berada di dalam plastik sampah hitam besar bersama beberapa pakaian bagus,” ujarnya.


”Dan di dalam tas tersebut ada 10 amplop dengan banyak uang. Ditata rapi dalam amplop yang masing-masing dengan diikat karet ,” cerita Dam.
Polisi berharap masalah “uang siluman” ini bisa dipastikan kepemilikannya begitu ada informasi yang akurat mengenai asal-usulnya.
Akan tetapi, Palang Merah sejauh ini tidak diminta untuk menyerahkan uang tersebut kepada pihak ketiga.




sumber

READ MORE...

Puluhan pingsan di konser Ungu



Ungu/ Kapanlagi


Band papan atas Ungu benar-benar mampu mengguncang dan membangkitkan euforia penontonnya saat tampil di Kota Medan, Rabu (20/7) di Lapangan Benteng, Medan. Sebelum tampil, ratusan penonton telah memadati area sejak pukul 19.00 WIB, di mana para penonton berteriak agar Ungu dapat tampil.
Hingga akhirnya Pasha dan kawan-kawan tampil di hadapan para penonton pada pukul 20:23 WIB, sayangnya konser ini harus menuai korban. Puluhan penonton saat itu jatuh pingsan akibat saling berdesak-desakan dan kelelahan.
Melihat jatuhnya korban aparat kepolisian dari Polresta Medan bekerja ekstra keras untuk menyelamatkan para korban dari tengah kerumunan massa. Para korban yang jatuh umumnya para remaja akibat lelah.
Aparat kepolisian yang melakukan upaya penyelamatan langsung membawa ke sisi sebelah kanan panggung untuk ditangani tim medis. Tim medis sendiri dari pantauan kontributor KapanLagi.com® saat itu langsung memberikan oksigen kepada para korban yang telah dibaringkan.
Namun, tim medis yang bekerja hanya berjumlah 3 orang yang berasal dari sebuah klinik. "Kami dari Klinik Fajar hanya 3 tim medis, para korban ini umumnya akibat kelelahan sehingga diperlukan oksigen," ucap salah satu petugas yang tidak ingin menyebutkan namanya.
Di malam itu Ungu tampil membawakan 13 hits andalan, yakni Ciuman Pertama, I Need U, Sejauh Mungkin, Kekasih Gelap, Dilema, dan hits lainnya yang berakhir pada pukul 22.00 WIB.
Penampilan Ungu ini merupakan rangkaian dari konser Ungu Roadshow Live Concert, di mana konser serupa sudah digelar di sejumlah kota di Sumut, yakni Binjai, Pematang Siantar, Tebing Tinggi, Rantauprapat, dan Sibolga. 

READ MORE...

Daftar makanan penambah kesuburan pria



Ilustrasi dok: Thinkstock


Informasi yang satu ini mungkin akan sangat berguna bagi mereka yang tengah mendambakan momongan. Sebuah penelitian yang dilakukan oleh para ahli dari Universitas Western Australia menemukan mengonsumsi mangga dan almond dapat meningkatkan produksi sperma.
Mangga dan almond yang kaya akan antioksidan, beta-karoten dan vitamin E dapat membantu pria untuk memproduksi lebih banyak sperma. Kombinasi dari ketiganya juga dapat melindungi sperma dari kerusakan.
Penelitian ini juga menemukan mengonsumsi buah dan sayur berwarna oranye seperti, wortel, dan labu dapat meningkatkan kualitas sperma.
"Ini adalah hal yang umum bahwa sperma berperang untuk dapat membuahi sel telur. Yang paling kompetitif akan menjadi pemenangnya. Kami menemukan sperma yang mendapatkan asupan antioksidan memiliki kecepatan tinggi dan kualitas prima," kata pimpinan penelitian, Leigh Simmons.

READ MORE...

Membandingkan Jakarta dan Bangkok



Skytrain di depan Stadion Nasional Thailand, 18 Juli 2011. Foto: Marco Kusumawijaya


Dua puluh lima, atau bahkan dua belas, tahun lalu, dengan penuh keyakinan, siapa saja--bukan hanya orang Indonesia atau orang Jakarta--dapat mengatakan bahwa lalu lintas di Bangkok jauh lebih buruk daripada Jakarta.
Ketika itu Jakarta juga sudah punya Soekarno-Hatta, sedang Bangkok hanya punya bandara tua yang kumuh dan sesak di Donmuang, yang jauh di bawah standar Soekarno-Hatta yang kinclong. Dua puluh lima tahun yang lalu, para birokrat dan ahli sudah mengatakan bahwa Jakarta perlu suatu sistem mass-rapid transit (MRT).

Tetapi, bahkan 25 tahun lalu bus umum di Bangkok sangat tertib, orang membayar dan mendapat karcis, dan laki-laki memberi tempat duduk kepada perempuan, dan perempuan yang bersangkutan akan menawarkan diri memangku tas atau bawaan lain dari laki-laki itu.
Sekarang Bangkok sudah punya kereta bawah-tanah, subway/MRT, yang dibangun mulai 1996 dan dibuka untuk umum pertama kali pada tahun 2004. Ia juga punya kereta-layang, skytrain/BTS, yang mulai beroperasi sejak 1999.
Baru saja dibuka pada Agustus 2010: Airport Rail Link (ARL), yaitu jalur kereta api yang menghubungkan bandara Suvarnabhumi dengan kota Bangkok. Saya tidak tahu apakah yang terakhir di atas direncanakan atau tidak sejak awal, tetapi ia sudah siap pakai hanya 4 tahun setelah bandara tersebut dibuka pada tahun 2006.
Saya juga tidak tahu apakah pada awalnya ada rencana jalur kereta api yang akan menghubungkan bandara Soekarno-Hatta dengan kota Jakarta. Tapi sejak beberapa tahun lampau ada dibicarakan suatu rencana untuk keperluan tersebut. Tapi hingga sekarang kita belum lagi mendengar adanya eksekusi yang nyata.
Sedang jalur kereta bawah-tanah pertama Jakarta dijadwalkan beroperasi pada tahun 2016. Sementara jalur bus khusus, busway, belum lagi mencapai tingkat operasional yang optimal.
Mengapa kita memerlukan begitu banyak waktu untuk memutuskan, merencanakan dan apalagi melaksanakan suatu keperluan?
Baik kereta bawah tanah maupun kereta layang di Bangkok itu direncanakan dan dibangun dalam keadaan politik yang tidak dapat dikatakan stabil. Sesudah Prem Tinsulanonda yang berkuasa pada tahun 1980-1988, Thailand tidak pernah punya perdana menteri yang menyelesaikan masa jabatannya kecuali Thaksin Shinawatra.
Apakah adil membandingkan Bangkok dengan Jakarta dalam rentang 25 tahun? Menurut Anda?
Marco Kusumawijaya adalah arsitek dan urbanis, peneliti dan penulis kota. Dia juga direktur RujakCenter for Urban Studies dan editor http://klikjkt.or.id.

READ MORE...

Pil KB Nggak Bikin Gemuk Lho



Ilustrasi dok: Thinkstock



Banyak perempuan enggan menunda kehamilan dengan metode pil kontrasepsi karena cemas akan mengalami kenaikan berat badan yang tidak terduga.
Namun kini Anda tak perlu khawatir akan gemuk karena menurut hasil penelitian pakar Ingela Lindh dari University of Gothenburg, Swedia, penggunaan pil kontrasepsi jenis kombinasi tidak akan menyumbang lemak tambahan ke tubuh Anda.
Dalam penelitiannya, Lindh mengamati pola hidup sebanyak 1.749 wanita, yang berhubungan dengan penggunaan kontrasepsi, kehamilan, berat badan, hingga kebiasaan merokoknya selama bertahun-tahun.
"Hasilnya memperlihatkan, wanita yang menggunakan pil kontrasepsi dan melakukan kontrol teratur secara rutin tidak mengalami kenaikan berat badan yang lebih banyak dibandingkan mereka yang tidak minum pil KB," katanya.
Faktor yang berhubungan dengan kenaikan berat badan justru adalah pertambahan usia dan kebiasaan merokok. Saat mengikuti perjalanan hidup para wanita dari remaja hingga berusia 44 tahun, ditemukan bahwa pada wanita yang merokok terdapat kenaikan berat badan rata-rata 0,45 kilogram per tahun.
Dengan adanya temuan ini, Lindh berharap para wanita akan menepis kecemasannya akan mitos-mitos keliru seputar pil KB dan terdorong untuk menggunakannya untuk mencegah kehamilan, terutama pada remaja wanita.
"Selain menjelaskan bahwa pil kontrasepsi tidak akan membuat lebih gemuk, para perempuan juga perlu tahu pentingnya menerapkan gaya hidup yang sehat. Misalnya dengan mengatur pola makan, berolahraga, dan menjauhi rokok," ujar Lindh lagi.

READ MORE...

Lindungi Usus dengan Diet Tinggi Serat



Ilustrasi dok: Thinkstock


Diet vegetarian atau diet serat ternyata dapat membantu melindungi kita dari gangguan usus.
Sebuah penelitian yang dipimpin oleh Dr Francesca Crowe dari Unit Epidemiologi Kanker di Universitas Oxford, yang diterbitkan online di British Medical Journal, melibatkan 47.033 orang dewasa di Inggris, dan 15.459 di antaranya adalah vegetarian.
Setelah meneliti setidaknya 11,6 tahun dan menemukan ada 812 kasus penyakit divertikular yang menyebabkan kondisi kram, kembung, sembelit dan diare. Para peneliti menemukan vegetarian dalam kelompok ini memiliki risiko 30% lebih rendah memiliki penyakit tersebut, dibandingkan dengan mereka yang makan daging, atau ikan atau keduanya.
Para penulis menjelaskan hal ini terjadi karena konsumsi daging mengubah metabolisme bakteri di usus besar, dan karena itu melemahkan dinding usus besar dan meningkatkan risiko penyakit divertikular.
Fakta ini juga menunjukkan hubungan antara makan lebih banyak serat dan mendapatkan risiko lebih rendah terserang penyakit.
Pasien yang mengonsumsi serat lebih dari 25.5g per hari untuk wanita dan lebih dari 26.1g untuk pria, memiliki risiko 42% lebih rendah terserang berbagai penyakit daripada mereka yang hanya mengonsumsi kurang dari 14gr serat per hari.

READ MORE...

4 trik mencuci agar pakaian awet



Ilustrasi oleh Thinkstokphotos


Bosan terus menerus membeli baju baru karena baju yang lama cepat belel? Atau warnanya pudar dan bahannya jadi melar? Mungkin ini akibat cara mencuci dan menyimpan yang salah. Agar baju terlihat senantiasa baru, ini triknya.


1. Jangan terlalu sering dicuci
Jika baju bersih hanya dipakai selama 2-3 jam dan tak terkena kotoran atau keringat, tak usah langsung dicuci. Gantung dan angin-anginkan saja. Proses pencucian dan pengeringan bisa mempengaruhi kualitas bahan pakaian.

2. Jangan pakai deterjen murahan
Deterjen murah memang membuat belanja bulanan jadi lebih hemat. Tapi budget belanja pakaian akan membengkak karena warna pakaian jadi cepat memudar. Berinvestasilah pada produk deterjen yang berkualitas. Atau gunakan cara natural: sebelum mencuci baju, rendam selama 10-15 menit di dalam bak berisi air yang sudah dicampur 2 sendok makan cuka. Ini berfungsi untuk menahan warna agar tak mudah luntur.

3. Pisahkan cucian
Ibu Anda mungkin sudah mengajari sejak dulu untuk memisahkan pakaian berwarna dengan pakaian putih. Namun akan lebih baik jika kita memisahkan cucian ke dalam 4 tipe:
- pakaian berwarna putih
- pakaian berwarna gelap (hitam, biru tua, coklat tua)
- pakaian berwarna cerah (pink, merah, kuning, dan warna-warna pelangi lainnya)
- pakaian lembut (yang harus dicuci dengan tangan seperti pakaian dalam, lingerie sutra, bikini, dan sebagainya)

4. Gunakan MSG untuk menghilangkan noda
Noda darah, minyak, minuman, dan makanan seringkali sulit dihilangkan dari pakaian. Trik untuk menghapusnya adalah dengan merendam pakaian di dalam air yang sudah dibubuhi satu sendok teh MSG alias vetsin. Setelah itu, cucilah seperti biasa.

4. Jangan bergantung pada mesin pengering
Meski memudahkan bagi kita, ada baiknya sesekali tinggalkan mesin pengering. Bahan pakaian yang dikeringkan secara alami akan lebih tahan lama dibanding yang selalu dimasukkan ke mesin pengering.

READ MORE...

Risiko terlalu lama menjomblo



Ilustrasi dok: Thinkstock


Berdasarkan hasil riset, memiliki pasangan mempunyai banyak manfaat terutama bagi kesehatan.
Inilah beberapa masalah kesehatan yang bisa ditangkal dari sebuah hubungan romantisme:
1. Kesehatan mental
Penelitian dari Florida University tahun 2010 terhadap 1.621 mahasiswa menemukan bahwa secara keseluruhan orang-orang yang menjalani komitmen mengalami kesehatan mental lebih sedikit dibanding single. Pria dan wanita lajang cenderung memiliki depresi, kecemasan, gangguan mood, masalah penyesuaian diri, bunuh diri dan tekanan psikologis yang lebih tinggi.
2. Rasa sakit
Ungkapan 'Cinta itu menyakitkan" tidak selamanya benar. Justru ketika cinta itu mati, rasa sakit semakin terasa. Dalam sebuah studi dikatakan ada hubungan antara rasa sakit, perasaan cinta romantis dan aktivasi sitem dalam otak. Mencintai dan dicintai dapat mengalihkan perhatian seseorang dari rasa sakit dan ini mengirimkan sinyal ke otak lalu menurunkan aktivitas di daerah nyeri.
3. Umur pendek
Studi di Amerika Serikat tahun 2000 menunjukkan bahwa orang dewasa yang belum menikah memiliki peluang besar untuk mengalami kematian dini. Mereka yang menikah memiliki jaringan sosial yang lebih suportif. Anak-anak juga merangsang keluarga untuk terus hidup, meskipun sudah bercerai.
4. Sedih
Beberapa pasangan yang sedang mabuk cinta tampaknya tahu bagaimana caranya bersenang-senang untuk mendapatkan kebahagiaan. Studi memperlihatkan ketika kita melihat wajah orang yang benar-benar kita cintai, ada daerah-daerah tertentu di otak yang bergerak dan menimbulkan euforia.

READ MORE...

Insiden wahana Tornado di Dufan



Thinkstock


Kepolisian Polsek Pademangan memeriksa sejumlah petugas permaninan wahana Dunia Fantasi, Taman Impian Jaya Ancol, Pademangan, Jakarta Utara.

Pasalnya, wahana permainan Tornado, tiba-tiba macet akibat pasokan listrik tiba-tiba padam. Peristiwa mencekam tersebut terjadi Rabu (20/11) yang membuat 15 pengunjung yang berada di ketinggian 5 meter ketakutan.
Menurut keterangan Humas PT Taman Impian Jaya Ancol Ni Ketut Sofia Cakti, Kamis (21/7) saat dikonfirmasi membenarkan kalau wahana Tornado tidak berfungsi.
"Memang saat itu ada pengunjung sebanyak 15 orang sedang menikmati wahana tersebut," jelasnya. Namun Sofia membantah, kabar kalau ada korban jiwa yang terluka saat Tornado tidak berfungsi.
"Silahkan cek kalau memang ada korban jiwa, kami pihak Ancol akan bertanggungjawab," kilahnya. Menurut Sofia tidak berfungsinya Tornado, akibat turbinnya rusak. Dikatakan Sofia wahana Tornado, telah mendapat sertifikasi ISO 9001-2008.
Padahal, sudah dilakukan pengecekan rutin. Dijelaskannya, Tornado mogok sekitar pukul 18.00 WIB. Diakuinya, sekitar 15 pengunjung yang sedang menikmati wahana tersebut wajahnya pucat dan sempat panik.
Sementara itu Kapolsek Pademangan Komisaris Polisi Ahmad David, mengatakan sudah memeriksa sejumlah petugas dari pihak Tornado Ancol. Dijelaskannya, ketika Tornado mendadak berhenti lampu-lampu tiba-tiba mati. Dibutuhkan waktu 30 menit untuk mengevakuasi 15 pengunjung di atas Tornado yang tingginya sekitar 5 meter.
Evakuasi dapat berjalan lancar karena pihak Dunia Fantasi (Dufan) sudah menjalankan prosedur operasional dengan benar," jelasnya.
Para pengunjung di wahana tersebut, tidak terjatuh karena mereka terkunci oleh sabuk pengaman. Saat ini kepolisian juga ikut memeriksa, untuk mengetahui apa penyebab sistem kerja wahana itu terganggu.
"Untuk sementara Wahana ditutup, sampai kondisi mesin dapat dipastikan aman untuk digunakan," tegasnya.

READ MORE...

Cara menyikat gigi yang benar



Ilustrasi dok: Thinkstock



Meski sudah menjadi kebiasaan sehari-hari, namun masih banyak orang yang tidak mengerti bagaimana cara menyikat gigi dengan benar.
Padahal, menyikat gigi secara keras dan menggerakkannya searah horizontal sama saja dengan gerakan mengamplas gigi.
"Tak perlu menyikat keras-keras karena plak pada gigi merupakan masa yang bersifat lunak. Untuk membersihkan karang gigi yang sifatnya keras, sebaiknya ke dokter gigi," kata drg. Hari Sunarto, Sp. Perio.
Lalu bagaimanakah cara menyikat gigi yang benar?
Menurut drg Hari, menyikat gigi yang benar ialah dengan gerakan pendek dari gusi ke arah gigi satu persatu atau dua gigi terlebih dahulu. "Lakukan gerakan seperti itu ke semua gigi menggunakan sikat yang lembut," tambahnya.
Jika gigi dirawat dengan baik, seperti menyikatnya setiap hari, teratur menggunakan benang gigi dan sering kontrol serta dibersihkan ke dokter gigi, maka kemungkinan menderita gingivitis akan menurun. Gusi pun akan segera menjadi kencang dan berwarna merah muda sebagai tanda sudah sehat kembali.

READ MORE...

Yang tidak disukai atasan perempuan



Ilustrasi dok: Thinkstock


Memperlihatkan belahan payudara kini menjadi sebuah tren baru di dunia kerja. Namun, dalam sebuah jajak pendapat, 6 dari 10 boss tidak menyukai pamer payudara di tempat kerja. Demikian dilansir The Sun, Rabu (20/7/2011).

Sementara, boss perempuan menganggap ini adalah tindakan yang melawan dengan 65 persen menyatakan mereka benci anak buah mereka pamer payudara dengan belahan rendah.
Namun, boss pria menganggap hal ini tidak terlalu menganggu dan menganggapnya hal yang terbaik dan hanya sekitar 45 persen yang menyatakan tindakan ini tak bisa diterima.
Memperlihatkan celana dalam atau juga tali bra dianggap tidak sopan serta menggunakan perhiasan terlalu banyak atau terlihat sangat palsu. Hasil penelitian ini dilakukan stylecompare.co.uk.
Berdandan terlalu seksi bisa juga membuat para pekerja di kantor memiliki pandangan berbeda. Sebuah studi mengungkapkan jika perempuan yang berada di posisi tinggi dan memperlihatkan belahan payudaranya dianggap tidak berkompeten.

READ MORE...
Related Posts Plugin for WordPress, Blogger...